Jumat, 27 Januari 2017

Januari 27, 2017

Toyota All New Sienta Mendapat Gelar “Best Buy Car” pada gelaran IIMS 2016




Toyota All New Sienta yang didebutkan Toyota Astra Motor di gelaran Indonesia International Motor Show 2016, rupanya tak hanya banyak mendapat perhatian para pengunjung IIMS saja namun juga berhasil mendapatkan gelar sebagai "Best Buy Car" dalam gelaran otomotif yang berlangsung di JI Expo Kemayoran, Jakarta, 7-17 April 2016 tersebut.

Toyota yang masih dalam katagori “anak baru” dalam deretan produk Toyota yang dipamerkan dalam ajang IIMS tersebut memang telah mencapai total jumlah pemesanan yang cukup baik yang menempati posisi kedua setelah mobil sejuta umat Avanza dalam acara IIMS ini. Tak hayal Toyota Sienta dianugrahi penghargaan tersebut.

Penghargaan  disampaikan penyelenggara pameran, Dyandra Promosindo, dalam malam penutupan IIMS 2016, Sabtu. Toyota Sienta tampil stylist dengan warna cerah orange pada gelaran IIMS. Toyota Sienta yang diproduksi di Indonesia akan memiliki empat grade E, G, V dan Q dengan pilihan dua transmisi manual dan CVT.

Mobil yang masuk dalam line up MPV Toyota ini hadir dengan fitur pintu geser dan  itu akan diproduksi menggunakan 80 persen komponen lokal. Negara Indonesia adalah negara kedua yang akan memproduksi Sienta setelah jepang yaitu di pabrik Toyota Motor Manufacturing Indonesia Plant 3 Karawang, Indonesia.

Sienta Indonesia akan disesuaikan menurut geografis Indonesia, sehingga konsumen akan dapat merasakan pengalaman berkendara yang lebih nyaman dan aman dengan Sienta. Desain interior yang Modern, Sophisticated and Comfort, serta kabin luas dan dapat disetting sesuai kebutuhan dengan mudahJadikan Toyota All New Sienta kendaraan yang nyaman dan fungsional. Dengan konsep desain Modern, Active and Fun, akan membuat anda dan keluarga kecil Anda merasakan sensasi fun to drive dengan Toyota All New Sienta.


Tak heran para pengunjung IIMS banyak kepincut untuk segera pesan Sienta. Tak hanya Sienta yang meraih “Best Buy Car”, Toyota juga menyabet gelar Anjungan Dengan Luasan Di Atas 1.400 meter persegi Terbaik IIMS 2016.


Jumat, 20 Januari 2017

Januari 20, 2017

Utamakan Rasa Nyaman Ketika Memilih Mobil Berpetualang





Apakah Anda salah satu pecinta traveling? Suka membawa anak-anak ke dalam kegiatan traveling Anda? Jika iya, maka sudah pasti Anda membutuhkan sebuah kendaraan roda empat yang bisa menunjang seluruh kebutuhan traveling Anda tersebut.

Bila Anda membawa anak-anak untuk berpetualang, alangkah baiknya jika Anda memilih sebuah kendaraan yang mengutamakan kenyamanan. Hal ini karena mobil akan dikemudikan dalam jarak yang jauh dan waktu yang lama, anak Anda yang cenderung aktif akan semakin mudah merasa bosan selama perjalanan.

Selain memilih kendaraan dengan kabin yang luas agar bisa mempermudah ruang gerak anak-anak Anda, ada baiknya jika Anda memilih sebuah mobil dengan tingkat kenyamanan tinggi dengan bantingan empuk saat dikendarai.

Alternatif yang paling tepat adalah memilih Toyota New Rush TRD Sportivo Ultimo karena mobil ini sudah dilengkapi dengan TRD Sportivo. Fitur ini akan mampu membuat guncangan mobil menjadi lebih empuk serta stabil, meski medan jalan yang dilalui selama berpetualang sangat beragam, Anda dan penumpang lain akan tetap merasakan kenyamanannya.


Tentunya memilih Toyota New Rush TRD Sportivo Ultimo merupakan pilihan terbaik bagi Anda yang ingin memberikan kenyamanan tingkat tinggi kepada anak-anak selama berpetualang. Cobalah dan rasakan ketangguhan dari Toyota New Rush TRD Sportivo Ultimo sebagai kendaraan berpetualang bersama keluarga dan anak-anak.

Jumat, 13 Januari 2017

Januari 13, 2017

Memasang Suspensi Udara Agar Minim Perawatan





Bila Anda adalah pecinta modifikasi, mungkin sudah tidak asing lagi dengan gaya modifikasi mobil ceper. Ya, gaya modifikasi ini memang cukup populer dikalangan para pecinta modifikasi. Untuk mewujudkannya pun, Anda membutuhkan air sus atau singkatan dari air suspension dan biasa juga disebut dengan suspensi udara. Produk aftermarket ini juga bisa dipasang dan digunakan dalam waktu yang lama bila dilakukan perawatan dengan benar.

Lalu, apa saja yang bisa dilakukan agar suspensi udara ini semakin awet saat digunakan? Hal yang penting saat memutuskan untuk menggunakan suspensi udara ini adalah pemasangan yang tepat. Bila dipasang dengan tepat, maka air suspension tidak akan membutuhkan perawatan yang berlebihan.

Walaupun produk aftermarket yang satu ini bisa disebut sebagai free maintenance, namun masih dibutuhkan pembukaan keran dari tabung untuk membuang air yang disebabkan oleh kondensasi setiap dua bulan sekali.

“Kalau tabungnya pakai yang stainless steel, proses ini bisa lebih jarang karena tingkat airnya jauh lebih sedikit,” terang Raya Irwansyah, mekanik sebuah bengkel mobil. Untuk balon sendiri, hanya disarankan untuk memberi semir sesekali untuk memperlambat proses getas dari karet.

Hal ini karena kebanyakan karet balon pun bisa bertahan lebih dari 5 tahun dari kondisi baru sebelum harus diganti.


Jumat, 06 Januari 2017

Januari 06, 2017

Ingin Kompresor AC Awet ? Hindari Hal ini




AC atau Air Conditioner adalah komponen penting yang wajib ada dalam mobil. Apalagi jika Anda berkendara di daerah tropis yang cenderung panas seperti Indonesia. Belum lagi kemacetan di kota – kota besar yang bikin stress dapat semakin bikin stress jika mobil tidak dilengkapi AC atau AC bermasalah.

Oleh karena  itu tidak hanya fungsi dan penggunaannya saja yang penting, namun perawatan kondisi AC juga sama pentingnya. Nah untuk menjaga kondisi AC agar tetap prima ada nih beberapa hal yang sebaiknya dihindari. Salah satunya adalah ketika sedang berkendara dibawah terik matahari yang panas dan memasang AC maksimum untuk mendinginkan kabin.

Jika Anda ingin kerja mesin dan kompresor AC mobil Anda dapat berkinerja dengan baik dan bertahan lama, sebaiknya Anda tidak melakukan hal tadi. Hal ini karena saat AC dipoll kan dalam cuaca panas, Mesin serta ekstra fan akan bekerja dengan keras.

Jadi jika Anda masih sayang AC mobil Anda, sebaiknya pasang AC sedang meskipun jalan macet dan panas. Selain itu jika mobil Anda double blower, ada baiknya Anda tidak nyalakan yang bagian belakang. Hal ini akan membuat kerja AC lebih ringan dalam kondisi mesin mobil sedang kerja keras.

Waktu lain dimana mesin bekerja tinggi adalah ketika mobil Anda melaju dengan cepat. Hal ini biasanya terjadi di jalan tol. Pada saat mobil melaju dengan kencang, putaran mesin tinggi, berarti kompresor AC mengikuti putaran mesin yang demikian tinggi. Nah hal ini dapat merusak komponen AC jika dilakukan terus menerus.  


Jadi yang paling baik adalah menyetel AC normal saja, jangan terlalu dibuat dingin dan jangan juga terlalu kecil sehingga penghuni kabin keringatakan karena panas.